Mungkin Ini Yang Bisa Saya Bagi Kepada Anda
Jika Kurang Berkenan Dengan Artikel Yang Saya Posting, Saya Menghaturkan Maaf, Bila Anda Puas Dan Senang Dengan Artikel Saya Sudah Selayaknya Anda Bisa Berbagi Kepada Anak Yatim Piatu Atau Tetangga Anda Yang Kurang Mampu. Saya yakin dengan berbagi, masalah atau hal yang kita kerjakan akan cepat selesai.

Jumat, 05 Februari 2010

ETIKA BERIBADAH DAN MASUK MASJID

ETIKA BERIBADAH DAN MASUK MASJID

Jangan sekali-kali kita malas beribadah menyembah Allah SWT. Ingatlah firman-Nya yang berbunyi sebagai berikut :
“Aku tidak menciptakan jin dan manusia melainkan supaya mereka menyembah-Ku. Aku tidak menghendaki rezeki sedikit pun dari mereka dan Aku tidak menghendaki supaya mereka memberi Aku makan. Sesungguhnya Allah Dialah pemberi rezeki yang mempunyai kekuatan lagi sangat kokoh.” (Adz Dzariyat, 56.57.58)

Usahakanlah sekuat mungkin untuk mengerjakan shalat berjama’ah setiap waktu. Jika waktu shalat tiba, bergegaslah mengambil air wudlu, jangan saling berebut tempat untuk saling mendahului, dan jangan sekali-kali mengambur-hamburkan air. Jika muazin telah mengumandangkan shalat, cepat-cepatlah menghadap arah kiblat lalu kerjakanlah shalat sunnah qabliah. Setelah itu duduklah dengan tenang dan rapi, sembari menunggu qamat dan shalat jama’ah dengan khusyuk.

Ingatlah bahwa kita saat mengerjakan shalat sedang menghadap Allah SWT, sebagaimana disabdakan oleh Rasulullah saw:
“Sesungguhnya apabila salah seorang di antaramu berdiri mengerjakan shalat, berarti ia sedang bermunajat dengan Tuhannya. Oleh sebab itu, hendaklah dia perhatikan, bagaimana dia bermunajat?”

Karena iut, jauhilah bisikan setan. Tidak patut sama sekali jika sedang menghadap Allah SWT kita tertawa atau bersenda gurau yang tiada gunanya.

Jika telah selesai mengerjakan shalat fardhu, janganlah lupa mengerjakan shalat sunah, sebagai kesempurnaan. Setelah itu, berdo’alah kepada Allah SWT semampu kita. Perbanyaklah bacaan istigfar. Mohonlah kepada Allah SWT agar secepatnya diberi petunjuk ke arah jalan yang benar. Sesungguhnya hanya Allah SWT yang dapat memberi petunjuk.

Berwudhulah jika kita hendak masuk masjid, sebab masjid adalah rumah Allah SWT. Tidaklah patut masuk masjid tanpa tujuan beribadah.

Pada umumnya masyarakat memandang pelajar sebagai anak emas. Oleh sebab itu, walau perbuatan itu kecil mereka menganggap besar. Karena itu, jagalah betul-betul nama baik kita sebagai seorang pelajar. Janganlah justru kita dibicarakan oleh banyak orang. Usahakanlah semaksimal mungkin untuk tidak bergurau di dalam masjid. Karena perbuatan semacam itu jelas tidak baik bagi pelajar. Usahakan jangan sampai terjadi perkelahian dengan teman teman kita di dalam masjid. Apalagi kalau sampai menganggu orang yang hendak beribadah.

Jika kita menemui orang yang justru berbuat gaduh di dalam masjid, maka tegurlah dia dengan cara yang baik. Jika memang perlu kita beri nasihat, maka nasihatilah dengan dasar hokum syar’i. jangan sekali-kali kita membentaknya.

Semoga Allah SWT berkenan menunjukkan kita kearah yang benar. Amin ya Rab-bal Alamin.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

POSTING TERBARU