Mungkin Ini Yang Bisa Saya Bagi Kepada Anda
Jika Kurang Berkenan Dengan Artikel Yang Saya Posting, Saya Menghaturkan Maaf, Bila Anda Puas Dan Senang Dengan Artikel Saya Sudah Selayaknya Anda Bisa Berbagi Kepada Anak Yatim Piatu Atau Tetangga Anda Yang Kurang Mampu. Saya yakin dengan berbagi, masalah atau hal yang kita kerjakan akan cepat selesai.

Minggu, 28 Februari 2010

SATE JEROAN AYAM

SATE JEROAN AYAM

Bahan :
1,5 liter air untuk merebus
750 g jeroan ayam (usus, ampela, hati) bersihkan
1 lembar daun salam
200 g kelapa setengah tua, kupas, parut memanjang
100 ml air

Bumbu yang dihaluskan :
3 buah cabe merah besar
8 siung bawang putih
1 sdm ketumbar, sangrai
5 lembar daun jeruk purut
3 cm lengkuas
2 cm terasi bakar
1 sdt garam

Cara Memasak :
1. Rebus jeroan bersama daun salam hingga matang dan empuk. Angkat. Tiriskan. Potong-potong usus sepanjang 5 cm. Sisihkan
2. Campur kelapa parut, bumbu halus dan jeroan, aduk rata. Tambahkan air, masak sambil aduk sekali hingga air habis dan bumbu meresap. Angkat
3. Tusuk tiap potong usus, ampela, dan hati dengan tusuk sate
4. Panggang di atas api hingga sambil di bolak balik hingga agak kecoklatan.
5. Angkat dan sajikan segera untuk 15 tusuk sate.

1 komentar:

POSTING TERBARU